Pada contoh disini, kita coba akses www.dirgamedia.net dapat di akses melalui mp3.dirgamedia.net downloadmp3.dirgamedia.net maupun download.mp3.dirgamedia.net
Domain tersebut dapat di akses dengan subdomain apa saja namun tetap yang muncul adalah tampilan dari www.dirgamedia.net.
Subdomain adalah bagian dari sebuah nama domain induk. Subdomain umumnya mengacu ke suatu alamat fisik di sebuah situs contohnya: wikipedia.org merupakan sebuah domain induk. Sedangkan id.wikipedia.org merupakan sebuah sub domain. Biasanya, subdomain ada di depan domain dan dipisah dengan titik, seperti id.wikipedia.org. id merupakan subdomain wikipedia, sedangkan wikipedia itu sendiri adalah domain induk. Subdomain juga sebagai Third level domain. (by wikipedia.org)
Lalu bagaimana cara membuat nya?
Cara ini disebut dengan Wildcard. Syarat untuk membuat Wildcard Subdomain adalah kamu harus memiliki Control Panel dengan Subdomain Unlimited supaya bisa diproses secara lancar.
Cara Membuat Subdomain Otomatis dengan Wildcard di cPanel
Pertama, login ke cPanel X dulu, buka http://domain:2082/Jika sukses login, cari tulisan Subdomain.
isi kotak subdomain dengan tanda bintang * dan Document Root isi public_html/ kemudian tekan tombol Create.
Jika sukses, tampilan akan seperti dibawah ini.
Pada langkah ini, sebenarnya sudah sukses,, namun proses dapat di akses nya lama. maka kita akan pergi ke langkah berikut nya. tekan link Home untuk ke halaman depan cPanel dan cari menu Simple DNS Zone Editor.
Kita akan masuk ke menu setting DNS. dibagian A Record, isi Name dengan * dan Address isi dengan IP yang tampil disana dan klik Add Record
Jika sukses, akan muncul tampilan seperti ini.
Kita sukses membuat Wildcard Subdomain. Sekarang domain dapat di akses melalui sembarang subdomain di depan nya.
Syarat: Domain haruslah di setting NameServer untuk dapat menggunakan layanan ini.. Tidak berlaku untuk yang di setting IP atau CNAME, contohnya domain dari FreeDNS Afraid.